Ciri - Ciri Ring Set Injector Mesin 1KD dan 2KD Sudah Rusak

ciri - ciri ring injector diesel rusak

lksotomotif.com - Memiliki mesin dengan kondisi prima adalah impian para pemilik mobil. Kerusakan yang terjadi pada mesin akan mengakibatkan kinerja mesin menjadi tidak makasimal. Dengan demikian, perawatan dan peka terhadap setiap anomali masalah yang terjadi pada mesin adalah hal wajib yang harus dilakukan oleh pemilik kendaraan. 

Kerusakan kecil yang terjadi pada mesin dan lambat mendapatkan penanganan bukan tidak mungkin akan mengakibatkan kerusakan yang semakin besar dan tentu ini akan membutuhkan biaya yang sangat besar juga. 

Seperti pada kerusakan - kerusakan minor  mesin Diesel  Toyota yaitu mesin 1 KD dan 2 KD dengan kerusakan kecil yaitu kerusakan ring set injektor.  Kerusakan ini adalah kerusakan normal yang diakibatkan karena batas waktu pemakaian. 

1KD-FTV diluncurkan tahun 2000. 1KD-FTV memiliki kapasitas silinder 3.0L (2982cc) 4 segaris common rail dengan variable geometry turbocharger dan Intercooler. Mesin 1 KD ini digunakan pada Toyota Land Cruiser Prado, generasi ke-3 Hilux Surf juga Toyota Fortuner, Hiace dan Toyota Hilux.

Baca juga : Daftar DTC ( diagnostic Trouble Code ) mesin 1KD

Mesin 2 KD diluncurkan pada  tahun 2001, 2KD-FTV muncul dengan kapasitas silinder lebih kecil yaitu 2.5 L (2494 cc). Kapasitas mesin ini diambil dari generasi sebelumnya yaitu mesin 2L engine. Diameter tetap 92 mm namun langkahnya menjadi 93.8 mm. Dilengkapi dengan turbocharger dan intercooler.

Mesin 2 KD ini digunakan di Toyota Hilux, Toyota Fortuner, Toyota Kijang Innova dan Toyota Hiace. Saat ini mesin 2KD-FTV sudah berhenti produksi dan digantikan dengan mesin berkode 2GD-FTV.

Baca juga : Daftar DTC ( diagnostic Trouble Code ) mesin 2KD

Ciri - Ciri Ring Set Injector  Mesin 1KD dan 2KD Sudah Rusak

ciri - ciri ring set injector rusak


Ring set injector pada mesin diesel Toyota 1KD dan 2KD terbuat dari material kuingan, ini dibuat dengan tujuan agar lebih lunak dibanding dengan material injectro itu sendiri. Salah satu ciri - ciri ring set injector mesin 1KD dan 2KD harus segera diganti adalah terjadinya penumpukan tekanan udara pada ruang mesin. Ciri - cirinya adalah udara akan menyembur sangat keras saat tutup pengisian oli mesin dibuka ketika mesin hidup. 

Secara konstruksi, kepala sisi atas injector mesin 1KD dan 2 KD terbenam dibawah vavle cover ( tutup katup ) tempat menempelnya tutup lubang pengisian oli. 

Harga Ring Set Injector 1KD dan 2KD

Harga ring set injector mesin 1KD dan 2KD sangat murah, harga dipasaran toko online berkisar 8 - 10 ribu per satuannya. Dengan harga yang sangat murah, Anda bisa langusng mengatasi masalah yang terjadi jika mesin diesel Anda mengeluarkan semburan udara yang keras pada lubang tutup pengisi oli.

0 Response to "Ciri - Ciri Ring Set Injector Mesin 1KD dan 2KD Sudah Rusak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel