Perbedaan Transmisi Dengan Trans Axle

A. Transaxle     B. Transmisi
Putaran dari mesin tidak langsung disalurkan ke roda - roda, melainkan memalui kopling, transmisi, poros profeler dan yang terakhir adalah difrential. Semunya bekerja sama untuk menyalurkan putaran mesin ke roda.

Transmisi adalah suatu bagian dari sistem pemindah daya yang berfungsi untuk memindahkan tenaga mesin dengan perantaraan roda gigi ke roda – roda penggerak. Secara umum tanpa transmisi tenaga mesin  yang digunakan pada kenderaan sudah mampu menggerakan kenderaan dengan kecepatan tertentu pada kondisi jalan yang rata.

Namun pada saat kenderaan menaiki tanjakan atau pada saat menggerakan kenderaan pertama kali (dari kondidi diam untuk bergerak) mesin  mungkin akan mati. Agar tenaga yang ada pada motor dapat memenuhi segala kebutuhan tenaga pada semua tingkatan beban maka kenderaan dilengkapi dengan transmisi dan dapat memungkinkan kenderaan berjalan mundur.

Syarat – syarat yang harus dimili oleh transmisi adalah :
1. Waktu memindahkan tenaga harus cepat, mudah dan tidak berbunyi.
2. Harus kecil, ringan, tidak mudah rusak dan mudah dioperasikan / diperbaiki.
3. Ekonomis dan mempunyai efisiensi tinggi.

A. Transaxle
transaxle
Transaxle

Sedangkan transaxle adalah transmisi  yang digunakan untuk kendaraan jenis mesin didepan berpenggerak roda depan FF ( Front enggine front drive ). Jenis transaxle bisanya digunakan untuk kendaraan - kendaraan sedan. Bedanya dengan transmisi, bahwa transxle bersatu dengan difrential untuk membagi putaran roda kanan dan roda kiri kendaraan. 


B. Transmisi
transmisi
Transmisi

Transmisi digunakan pada kendaraan - kendaraan bermesin didepan dan perpenggerak roda belakang FR ( front engggine rear drive).  Transmisi terpasang pada bagian tengah kendaraan yang dihubungkan ke difrensial melalui poros profeler.


Dari kesimpulan diatas bahwa transmisi dan transaxle mempunyai fungsi yang sama. Namun pada transaxle terdapat firensial yang berada dalam satu housing. Sehingga tidak membutuhkan poros profeler untuk memindahkan putaran ke roda. 

0 Response to "Perbedaan Transmisi Dengan Trans Axle "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel